Tana Tidung – Mengeratkan silaturahmi dan persahabatan, Bupati Tana Tidung Ibrahim Ali mengikuti permainan bulutangkis dalam pertandingan persahabatan antara PB Pengunyit vs PB Tana Lia, yang berlangsung sengit di gedung bulutangkis, Sabtu 25 Maret 2022.
Mantan ketua DPRD KTT ini mengatakan kegiatan persahabatan seperti ini harus di galakkan.
“Kegiatan seperti harus terus digalakkan, selain sehat, ini juga menambah rasa persaudaraan di antara kita. Semoga juga bisa lahir atlet-atlet bulutangkis hebat dari semua PB di Tana Tidung ini,” ujarnya.
Bupati Ibrahim Ali mengucapkan terimakasih kepada semua masyarakat yang telah hadir mengikuti pertandingan persahabatan dan tetap menjaga sportifitas dan kesehatan serta kebugaran tubuh.
“Terima kasih juga kepada semua saudara-saudaraku yang telah hadir malam tadi, mengikuti pertandingan persahabatan dan tetap menjaga sportifitas dan kesehatan serta kebugaran tubuh,” pungkasnya.(*)