Tanjung Selor-Demi menyukseskan Kunjungan Kerja (Kerja) ke-2 Menteri Pertanian (Mentan) RI, Syahrul Yasin Limpo, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Utara (Kaltara) lakukan rapat persiapan bersama pihak kementerian dan Pemerintah Kabupaten Bulungan di Ruang Rapat Lantai Tiga Kantor Gubernur Kaltara, Selasa (28/12).
Pada kesempatan tersebut, Agus Sunanto selaku Direktur Pakan Direktorat Jenderal Pertanian dan Kesehatan Hewan (Ditjen PKH) mengungkapkan bahwa Mentan diagendakan mengunjungi Kaltara pada Januari mendatang.
Kunjungan tersebut direncakan untuk memberikan bantuan 50 ekor kambing cross boer dari Balai Veteriner (B-Vet) Banjarbaru dan Balai Pembibitan Ternak Unggulan dan Hijauan Pakan Ternak (BPTU-HPT) Pelaihari kepada Kelompok Tani Tunas Harapan di Desa Bumi Rahayu serta Kelompok Tani Sempurna di Desa Panca Agung. Selain itu akan dilakukan juga penyerahan bantuan alat dan mesin pakan, serta penyerahan Kredit Usaha Rakyat (KUR).
Menanggapi hal tersebut, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Provinsi Kaltara, Datu (Dt.) Iqro Ramadhan mengungkapkan antusias pemerintah daerah dalam menyambut kedatangan pria yang pernah menjabat sebagai Gubernur Sulawesi Selatan tersebut.
“Kami (Pemprov Kaltara, red) dan Pemerintah Kabupaten Bulungan menyambut baik kedatangan Bapak Menteri, semoga kunjungan itu terlaksana pada Minggu ke tiga Bulan Januari mendatang,” ungkapnya.