TARAKAN – PT PLN (Persero) UP3 Kalimantan Utara gelar Apel Siaga dalam rangka memastikan kesiapan kelistrikan yang andal guna mendukung perayaan Natal dan Tahun Baru di seluruh wilayah kerja PLN UP3 Kalimantan Utara.
Apel siaga serentak dilaksanakan di seluruh unit kerja PLN UP3 Kalimantan Utara meliputi ULP Nunukan dan ULP Tarakan. Manager UP3 Kaltara Aditya Darmawan turut hadir dalam pelaksanaan apel di Kota Tarakan.
Sebanyak 122 petugas pelayanan teknik dan 27 pegawai disiagakan dalam Siaga Natal 2022 dan tahun baru 2023, yang didukung peralatan pendukung berupa UGB 4 unit, UPS 6 unit, Genset 5 unit, mobil petugas 23 unit, dan motor 21 unit. Jumlah posko Nataru PLN UP3 Kaltara sebanyak 3 posko yaitu di ULP Tarakan, Tanjung Selor dan ULP Nunukan.
Manager PLN UP3 Tarakan, Choirul Anwar menyampaikan posko siaga ini hingga 4 Januari 2023. di Tarakan, sebanyak 40 personel disiagakan untuk memastikan keandalan kelistrikan Tarakan selama natal dan tahun baru 2023.
“Alhamdulillah saat momen ibadah (natal) berjalan lancar (tidak ada pemadaman listrik),” ungkap Choirul.
PLN diharapkan menjaga keandalan listriknya hingga malam pergantian tahun baru karena momen tahunan ini banyak dimanfaatkan masyarakat untuk membuat acara perayaan hingga banyak memanfaatkan listrik untuk kebutuhan elektronik.
“Malam tahun baru perlakuan sama dengan natal, untuk mengantisipasi padam tidak terencana kami tingkatkan pekerjaan preventif tanpa padam dan patroli jaringan,” ujarnya.
“Semoga semua berjalan lancar tanpa ada kendala dan gangguan force majoure, kami akan terus berupaya meningkatkan pelayanan ke masyarakat, mohon doanya,” pungkasnya.(redks)